Bisnis Tidak untuk Semua Hanya yang Mau Saja

Posted by: admin Comments: 0

Bisnis hanya diperuntukkan bagi yang mau saja adalah salah satu yang diungkapkan Mohammad Riza Fahlevi atau yang biasa dipanggil “Mas Riza” Ketika menjawab pertanyaan apakah semua orang bisa membuka bisnis atau menjadi pengusaha. Menurut mas Riza dibutuhkan ide-ide gila Ketika kita memang berniat untuk membuka sebuah bisnis, bahwa apa yang kita tawarkan adalah hal yang berbeda dari produk atau jasa yang telah ada.  Hal yang lebih penting lagi menurutnya  adalah target market, kita  harus menganalisis dengan baik untuk siapa produk atau jasa ini kita buat, dengan begitu kita bisa merancang produk atau jasa dengan lebih jelas. Tantangan dalam dunia bisnis adalah hal biasa, karena kesuksesan bis akita raih Ketika kitab isa mengatasii tantangan baik yang berasal dari diri kita atau tantangan dari luar.

Mohammad Riza Fahlevi adalah pengusaha sukses dibidang property yang ada di Jwa Timur, Selain itu beliau adalah CEO dari sebuah EO yang Bernama “Mangewu Mangatus”. Beliau merupakan alumni SMA Negeri 2 Jombang  tahun 1992 yang mengisi kegiatan Alumni Mengajar pada Pembelajaran P5 tema “Menggali Potensi Daerah Melalui WIrausaha Muda” yang diselenggarakan SMA Negeri 2 Jombang di aula Ki Hajar Dewatara pada hari kamis tanggal 22 Agustus tahun 2024. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik kelas X yang berjumlah sekitar 360 siswa bersama para fasilitator. Tema kegiatan ini adalah “Unleshing The Entrepeuereal Magic : Unlocking The Key to Start up Succes” yang merupakan inspirasi dari terbentuknya usaha pribadi beliau. Di akhir acara Mas Riza mengajak peserta didik untuk membuat sebuah komunitas calon-calon pegusaha yang nantinya akan mendirikan “Strat Up”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *